Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Agama

Kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1444 H/2022 M di Mapolsek Pelangiran

buserdirgantara7
207
×

Kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1444 H/2022 M di Mapolsek Pelangiran

Sebarkan artikel ini
Img 20221008 221234

Dirgantara7Com//Pada hari Sabtu tanggal 8 Oktober 2022 sekira pukul 16.00 Wib bertempat di Mapolsek Pelangiran Jl Sirajudin Kel. Pelangiran Kec.Pelangiran dilaksanakan Kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1444 H/2022 M di Mapolsek Pelangiran

Kegiatan tersebut dihadiri oleh.

Kapolsek Pelangiran IPDA DELNI ATMA SAPUTRA, S.H., M.H
,Camat Pelangiran diwakili oleh Kasi Kesos Sdr. ZULKIFLI
,Ketua PHBI Kec. Pelangiran Sdr. UST M HUSAINI
,Tomas, Toga dan Tokoh Pemut Kec. Pelangiran
Masyarakat sekitar Mapolsek Pelangiran.

Mengawali kegiatan tersebut Kapolsek Pelangiran IPDA DELNI ATMA SAPUTRA, S.H., M.H dalam kata sambutannya menyampaikan beberapa pesan, diantaranya

Kegiatan peringatan Maulid Nabi yang dilaksanakan oleh Polsek Pelangiran diharapkan dapat meningkatkan mental spritual dan keimanan kita semua dan khususnya pagi Personil Polsek Pelangiran.

Beberapa waktu lalu bangsa Indonesia dikejutkan dengan adanya kejadian nasional “peristiwa kanjuruhan” Yang mengakibatkan banyak korban jiwa, oleh karena itu bersempena kegiatan peringatan Maulid Nabi mari sama-sama kita Berdoa bagi korban tragedi kanjuruhan.

Tahun 2023 secara nasional dan khususnya Kabupaten Indragiri Hilir memasuki tahun politik karena sudah mulai masuknya tahapan Pilleg, Pilpres dan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati serta Gubernur dan Wakil Gubernur Riau, diharapkan pelaksanaan agenda demokrasi tersebut masyarakat dapat berpartisipasi dengan memberikan hak pilihnya, dan tidak menimbulkan perpecahan dimasyarakat karena adanya perbedaan pilihan.

Agar seluruh lapisan masyarakat secara bersama-sama dapat mencegah Narkoba, karena Narkoba dapat merusak mental generasi penerus bangsa.

Masyarakat Pelangiran untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan dan tidak mudah terpecah, karena terpancing oleh isu SARA dan isu yang belum jelas kebenarannya.

Dalam kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Mapolsek Pelangiran juga dilakukan ceramah agama/tausyah yang disampaikan oleh Sdr. UST M HUSAINI yang memberikan ceramah agama tentang hikmah dari Maulid Nabi Muhammad SAW.

Kegiatan selesai sekira pukul 17.50 Wib, selama kegiatan berlangsung situasi terdapat dalam keadaan aman dan terkendali.

Red/Yusdar

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458