Scroll untuk baca artikel
Example 728x250
Beritaormas

Usai bertemu Presiden”,Bocah SD mendapatkan Hadiah sebuah sepeda dari Bupati Tapsel,

buserdirgantara7
138
×

Usai bertemu Presiden”,Bocah SD mendapatkan Hadiah sebuah sepeda dari Bupati Tapsel,

Sebarkan artikel ini
Img 20230126 Wa0275

Tapanuli Selatan – Dirgantara7.Com. – Teguh Pria Sandi, bocah kelas IV SD Negeri 100613 Pasar Lama, Kecamatan Batang Angkola langsung mendapat hadiah sebuah sepeda dari Bupati Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) Dolly P.Pasaribu.

“Teguh mendapat surprise sepulang bertemu dengan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), di Jakarta,” kata Kadis didampingi Kabid Pembinaan SD Dinas Pendidikan Tapsel Arman Pasaribu dan Sarif Husin Harahap, Kamis (26/1).

Bupati Tapsel Dolly P.Pasaribu memberikan hadiah sepeda bukan tanpa alasan. “Pak Bupati bangga Teguh yang tinggal serumah dengan neneknya itu telah mampu membawa nama harum daerah,” katanya.

Program berhitung cepat metode GASING (Gampang, Asyik, dan Menyenangkan) yang dikembangkan Prof Yohanes Surya Ph.D atas dorongan Bupati Tapsel Dolly Pasaribu itu telah menjadikan bocah Teguh “jenius” berhitung cepat.

“Tidak saja bertemu Pak Presiden, Teguh dan teman-teman dari berbagai wilayah di Indonesia yang diundang hadir dalam satu acara di Jakarta sekitar dua minggu lalu juga sempat bercengkerama dengan Gubenur Jawa Tengah,” ungkap Sarif selaku pendamping Teguh.

Bupati Tapsel dalam kesempatan itu, kata Sarif, tidak lupa memberikan berbagai wejangan atau nasihat serta motivasi agar bocah Teguh terus bersemangat dan lebih bersemangat untuk belajar menjadi pintar.

“Saat waktu bersamaan di ruang kerjanya di Sipirok, Pak Bupati mengucapkan selamat kepada tiga (3) orang Guru SD Tapsel yang dipilih Yayasan Indonesia Teknologi Jaya yang didirikan Prof Yohanes menjadi asisten berhitung cepat metode GASING di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, dan Sumedang, Jawa Barat,” katanya.

( Galung )

Img 20240526 223458
Img 20240526 223458